MAKASSAR.(Humas M2M) – Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Prov Sul-Sel menerima kunjungan enam Anggota Parlemen Remaja tahun 2022 dari daerah pemilihan Sulawesi Selatan, hasil audisi program Sekretariat Jendral DPR RI. Mereka diterima Wakil Ketua DPRD Muzayyin Arief, S.Pd.I., M.Pd di Ruang Rapat Pimpinan DPRD Jl Urip Sumoharjo No 59, Rabu (28/09/2022).
Anggota Parlemen Remaja yang berkunjung terdiri siswa sekolah menengah atas yang datang dari sejumlah kabupaten/kota di Sulawesi Selatan yaitu Nabiyl Ahmad Fawzy Muntasir/ MAN 2 Kota Makassar/Dapil I, Nuraiman / UPT SMA Negeri 3 Takalar/Dapil I, Muhammad Zacky Athaya Syarif/SMA Negeri 1 Bulukumba/Dapil II, Darmianti/Sekolah Islam Athirah Bone, Dapil II, Muh Hasyim/MA As’adiyah No 8 Belawa Baru/Dapil III, dan Kadek Dwi Darmasanti/SMA Negeri 10 Luwu Timur/ Dapil III.
“Untuk menjadi anggota parlemen yang sukses tentunya harus memiki kesadaran akan identitas diri, sadar akan identitasnya sebagai orang yang berbudaya, beragama dan bernegara, punya kompetensi komunikasi yang baik, kompetensi kolaborasi, serta harus memiliki kemauan untuk berkhidmat berkontribusi buat rakyat”, ucap Wakil Rakyat dari PKS.
“Atas nama pimpinan DPRD mengucapkan selamat atas keterpilihan kita semua menjadi parlemen remaja mewakili remaja, semoga sukses dan menjadi yang terbaik”, harapnya.
Muzayyin Arief juga mengajak mereka berkeliling di Gedung DPRD Kota Makassar, melihat ruangan-ruangan kerja yang ada, ruangan alat kelengkapan salah satunya adalah ruangan badan anggaran.
Sementara itu, Nabyl Ahmad Fawzy Muntasir siswa kelas XI IPA 1 ini, bersyukur lolos menjadi anggota parlemen remaja, apalagi baru pertama kali dari perwakilan Kota Makassar yang lolos sejak 2 tahun lalu.
Tak lupa ucapan terima kasih disampaikannya kepada Wakil Ketua DPRD Prov Sul-Sel yang berkenang memberikan pengalaman dan pengetahuan baru terhadap mereka.
“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kesediaan anggota dewan terhormat yang telah memberikan pengalaman dan pengetahuan baru kepada kami Parlemen Remaja dari Sulawesi Selatan,” ucapnya mewakili keenam rekannya.
Parlemen Remaja merupakan kegiatan tahunan DPR RI dalam rangka memeriahkan Hari Demokrasi Internasional yang jatuh pada 15 September.(Tim Humas/HB)