Hj. Suryani HP Laksanakan Pembinaan di MAN 2 Kota Makassar

Kota Makassar (Humas MAN 2) – Pengawas Bina Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Makassar, Dra. Hj. Suryani, M.Pd melaksanakan kegiatan pembinaan kepada para siswa untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan karakter mereka. Kegiatan ini berlangsung di lapangan Indoor MAN 2 Kota Makassar dengan dihadiri oleh seluruh siswa, guru, dan tenaga pendidik (19/11).

Dalam arahannya, Dra. Hj. Suryani HP, M.Pd, menyampaikan pentingnya karakter bagi siswa

“Madrasah adalah tempat membangun karakter unggul yang mengintegrasikan ilmu pengetahuan dan akhlak mulia. Kami berharap kalian tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga menjadi individu yang berakhlak baik,” ujarnya.

Salah satu siswa, Dimas, mengungkapkan antusiasmenya.

“Kami sangat bersyukur atas pembinaan ini karena memberikan motivasi baru untuk belajar lebih giat dan menjadi pribadi yang lebih baik,” katanya.

Plh Wakil Kepala MAN 2 Kota Makassar, Nursakinah, S.Pd., M.Pd, menyampaikan bahwa

“Kegiatan ini kami akan rutin laksanakan. Kolaborasi antara pengawas, guru, dan siswa sangat penting untuk meningkatkan mutu pendidikan di madrasah kita,” ungkapnya.

Dengan adanya pembinaan ini, diharapkan siswa MAN 2 Kota Makassar dapat semakin termotivasi untuk meraih prestasi yang gemilang, baik di tingkat nasional maupun internasional dengan tetap menjaga karakter yang baik. (humas/hsn)

Bagikan pada yang lain
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Print