INTERVENSI PENGAWASAN KEAMANAN PANGAN JAJANAN UNTUK ANAK USIA SEKOLAH (PJAS)

Balai Besar Pengawas Obat Dan Makanan (BBPOM) kota makassar melakukan intervensi langsung pengawasan terhadap jajanan anak di kantin sekolah. Intervensi ini telah dilakukan semenjak tahun 2020.Sebagai bagian dari kegiatan itu BBPOM melakukan agenda  Pengawalan sekolah yang telah diintervensi.

Kegiatan pengawalan ini dihadiri  tiga narasumber utama yaitu Ibu Nielma (PJ Kadis Pendidikan Kota makassar), ibu Qonita Fitriani dari BBPOM dan Ibu Hj Darmawati (kepala MAN 2 Kota makassar) sebagi perwakilan sekolah sasaran. Kegiatan  dilaksanakan secara tatap muka di Ballroom Hotel Remcy Panakkukang Makassar dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ketat.

Pada kegiatan ini dipaparkan mengenai apa dan bagaimana jajanan yang sehat untuk anak usia sekolah, dimulai dari bahan bakunya, proses pengolahannya hingga sampai kepada konsumen yang dalam hal ini adalah anak (peserta didik) di sekolah. Pada kegiatan pengawalan ini juga  dipaparkan juga mengenai peran pemerintah kota lewat dinas terkait untuk memfasilitasi dan mensukseskan kegiatan pengawalan sekolah berkaitan dengan keamanan jajanan untuk anak sekolah. Hal lain yang dipaparkan dalam kegiatan ini adalah bagaimana peran aktif sekolah/madrasah dalam melakukan pengawasan terhadap pengelolaan kantin yang sehat sebagai sumber penyedia dan pengolahan bahan makanan yang akan dikomsumsi oleh peserta didik.  .

Rusli/staff Humas M2M

Bagikan pada yang lain
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Print