Makassar (Humas MAN 2) — Dalam rangka merealisasikan salah satu program Kementerian Agama Republik Indonesia yaitu pembelajaran berbasis digital, maka hari ini rombongan tim dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Utara melakukan Studi Tiru di MAN 2 Kota Makassar. Kegiatan ini berlangsung di Aula PSBB MAN 2 Kota Makassar dan dihadiri oleh Kepala Bidang Pendidikan Agama Islam Kanwil Kemenag Kaltara H. Hamzah, S.Ag., MM dan Kepala Madrasah dan guru Se Kalimantan Utara meliputi MAN dan MTsN. (8/3).
Rombongan diterima oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar, H. Irman, S.Ag., M.Si didampingi Kepala MAN 2 Kota Makassar, Hj. Darmawati, S.Ag., M.Pd dan para Wakil Kepala Madrasah
Hamzah dalam sambutan maksud dan tujuan berkunjung adalah ingin melihat dari dekat profil dan managemen MAN 2 Kota Makassar yang mempunyai beberapa keunggulan dan inovasinya khususnya dalam merealisasikan salah satu program Kementerian Agama RI yaitu madrasah digital.
“Kami sampaikan terima kasih atas kunjungan kami diterima dengan baik, tentunya harapan kami dengan melihat dari dekat MAN 2, kami ingin mengetahui dan akan meniru khususnya di MAN 2 Kota Makassar dalam mewujudkan madrasah digital.” ucap H. Hamzah
Dalam sambutan selamat datang Kepala MAN 2 Kota Makassr, Hj. Darmawati menyampaikan sejarah dan profil Madrasah serta paparan tentang manajemen madrasah dan prestasi yang dicapai peserta didik Madrasah.
Wakil Kamad bid Humas, Hasan Basri mempresentasikan dan menjelaskan berbagai hal terkait sistem pembelajaran dan pengelolaan pembelajaran digital di madrasah
“Kami sudah menerapkan beberapa program digital di MAN 2 Kota Makassar seperti CBT Online dengan bekerjasama dengan Azzahrah, PPDB Online situs pendaftaran online yang dapat diakses dimana pun berada, kami bekerja sama dengan Google For Education dengan menyiapkan aplikasi google workspace secara gratis untuk semua tenaga pendidik dan kependidikan MAN 2 Kota Makassar.” paparnya.
Setelah kegiatan tanya jawab selesai, kegiatan ditutup dengan pemberian souvernir dari Kanwil Kemenag Kaltara kepada Kepala MAN 2 Kota Makassar lalu dilanjutkan dengan foto Bersama, (tim humas).