(Humas Man2 Model Makassar) Bagian Ekskul ikatan Remaja Masjid Man2 Model Makassar Menyelenggarakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW kamis 12/1/2017. Maulid mengambil tempat di indoor MAN Model Makassar jl Pettarani no 1 Makassar. Maulid dihadiri seluruh siswa dan undangan diantaranya Kepala Kanwil kementrian agama yang diwakili oleh Kabid Mapenda DR Yuspiani,Kandepag Makassar yang diwakili Ktu,DR Abdul Rafi,Lurah tamalate,babinsa,dan kapolsek tamalate. Nampak hadir juga beberapa kepala MAN,diantaranya MAN1 dan MAN3 makassar.
H Muhammad Azhar Tamanggong selaku pembawa maulid ,mengingatkan kembali peran rasullullah sebagai teladan dalam kehidupan ummat islam. H Muhammad Azhar juga mengingatkan perlunya saling meneladani diantara guru dalam kehidupan sekolah.
Pada kesempatan maulid kali ini DR Yuspiani, selaku kabid mapenda Kanwil Sulsel memberikan motivasi pada pendidik dan memberikan penjelasan tentang pungli. Yuspiani mendorong pengelola madarasah untuk tidak menjadi apripori terhadap kemajuan madrasah. pungutan yang di lakukan oleh sekolah sepengetahuan komite,jika digunakan dengan sesuai perencanaan yang ada bukanlah disebut pungli. Hal ini sedikit memberikan penjelasan ditengah ketidak pastian dan keragu raguan sebagian pendidik terhadap bantuan orang tua siswa. Terlebih jika dihubungkan dengan saber pungli.
Kaharruddin Sag Mpd kepala MAN 2 Kota Makassar dalam laporan kegiatan berharap dengan maulid para pendidik meneladani kehidupan rasul yang melayani ummat dengan tulus iklas. sehingga diharapkan perilaku itu juga menjadi tauladan para guru untuk lebih dekat melayani masyarakat dan siswa dalam menempuh pendidikan di MAN2 Model Makassar.