Makassar (Humas MAN 2) – Tiga siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Makassar berhasil meraih prestasi yang membanggakan juara 1 pada ajang Bali Taekwondo International Championship (BATIC) 2023 yang berlangsung di GOR Purna Krida, Kerobokan, Badung, 13-15 Oktober 2023.
Ketiga siswa tersebut, Kafka Nafisa (XI. 11) Juara 1 Poomsae Junior Individual Putri dan Juara 1 Poomsae Junior beregu putri, Andi Aini Dewa Pratiwi (X.D) Juara 1 Poomsae Junior Individual Putri, Juara 1 Poomsae Junior beregu putri dan Juara 3 Kyorugi Junior Putri Under 37 kg, Rastika Aulia Roy Guntur (XII. MIPA 4) Juara 1 Kyourugi Junior Putri Under 52 kg
Kepala MAN 2 Kota Makassar Hj. Darmawati, S.Ag., M.Pd merasa sangat bangga atas keberhasilan yang ditorehkan anak didiknya. Beliau berharap prestasi ini bisa ditularkan pada siswa lain.
“Alhamdulillah, tiga siswi MAN 2 Kota Makassar berhasil meraih emas pada ajang Bali Taekwondo International Championship 2023. Kami sangat bersyukur dan bahagia karena siswa kami kembali mengharumkan nama MAN 2 Kota Makassar di kancah internasional, kami akan terus mendukung setiap kegiatan terkait perkembangan bakat siswa, “ungkapnya kepada tim humas.
Kejuaraan taekwondo bertajuk ‘KONI Badung Sport Tourism 2023 event ini diikuti 9 negara dengan 2.149 taekwondoin. Totalnya ada 151 dojang dengan 2.149 peserta. Kategori yang dipertandingkan adalah kyurugi dan poomsae.
Sementara tim yang ikut berpartisipasi di ajang ini selain dari tuan rumah, Bali ada juga dari Jawa Tengah, Jawa Barat, Maluku, DKI Jakarta, Kalimantan Timur, Sulsel dan NTT.
Dari luar negeri, ada negara Eropa seperti negara Prancis hingga Swiss. Lalu ada Timor Leste, Filipina, India, Malaysia, hingga Singapura. (humas/hsn).